Renungan

TEKAD MENGEMBANGKAN KEBIASAAN BAIK

125views

Bacaan : Filipi 2 : 13

“karena Allahlah yang mengerjakan di dalam kamu baik kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaanNya.”  (Filipi 2 : 13)

Kemauan dan kemampuan — Ia memberi anda keinginan, lalu Ia memberi anda kemauan.  “Bukan karena kegagahan dan kekuatan, tetapi karena RohKu, demikian firman Tuhan.” Apa maksud saya? Jika anda sungguh-sungguh dan anda membuat pilihan dan berkata, “Tuhan, dalam 40 hari ke depan, ada beberapa hal yang akan saya singkirkan dari hidup saya.

Sehingga saya punya waktu untuk mengembangkan kebiasaan-kebiasaan baru, agar saya dapat lebih dekat padaMu. Juga agar Engkau dapat memiliki seluruhnya diri saya, bukan hanya sebagian, tetapi seluruhnya.” Jika anda membuat pilihan untuk menyingkirkan beberapa hal, menunda beberapa hal, menempatkan Allah terlebih dulu, berfokus pada beberapa hal selama 40 hari dan berkata, “Saya ingin kembali pada cinta pertama saya” – Allah akan menolong anda dan anda akan menemukan hal-hal mengherankan terjadi dalam hidup anda.

Apa yang Allah inginkan? Ia ingin seluruhnya dari anda, tiap bagian dari anda. Itulah yang Ia inginkan. Apa yang diperlukan untuk bertumbuh? Saya beri tahu anda, apa yang diperlukan untuk bertumbuh. Diperlukan disiplin. Anda tidak bisa menjadi murid tanpa disiplin.

Inspirasi : Dalam mengikuti program 40 Hari menemukan Tujuan Allah,  diperlukan komitmen untuk disiplin, sehingga kita dapat menyelesaikan dan menikmati hasilnya. (Rick Warren)

Jika saudara diberkati dengan Renungan di atas, silahkan klik pilihan di bawah ini :

Atau tuliskan komentar saudara melalui kolom berikut :

Facebook Comments