Renungan

PENGELOLA KEUANGAN YANG BAIK

137views

PENGELOLA KEUANGAN YANG BAIK

Bacaan : Matius 25:21

“Maka kata tuannya itu kepadanya: Baik sekali perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan setia; engkau telah setia dalam perkara kecil, aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara yang besar. Masuklah dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu.” (Matius 25 : 21)

Uang adalah salah satu bentuk ujian akan kesetiaan saudara kepada Tuhan. Tuhan menggunakannya lebih daripada hal lain dalam hidup untuk menguji iman. Mengapa? Karena itu merupakan hal yang paling sulit.  Maka kata tuannya itu kepadanya: “Baik sekali perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan setia; engkau telah setia dalam perkara kecil, aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara yang besar. Masuklah dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu.”

Allah menghargai pengelola uang yang baik. Ada 3 hal yang dilakukan Allah berdasarkan Matius 25:21: Allah memberikan pujian, promosi, dan merayakan bersama saudara.

Allah memberikan pujian kepada saudara dengan mengatakan, “Good job! Aku sedang mengujimu untuk melihat apakah engkau dapat dipercaya dengan apa yang Aku berikan, dan engkau lulus. Engkau telah melakukan dengan baik, engkau hamba yang baik dan setia.”

Hal kedua adalah Allah memberikan promosi. Saudara menunjukkan kesetiaan dengan yang sedikit, Allah akan memberikan tanggung jawab yang lebih besar.

Dan, seperti saudara telah bertanggung jawab terhadap tugas yang diberikan, Tuhan akan merayakan bersama saudara. Saudara akan mendapatkan  kebahagiaan bersama Allah! Yesus berkata, “Tak seorangpun dapat mengabdi kepada dua tuan. Karena jika demikian, ia akan membenci yang seorang dan mengasihi yang lain, atau ia akan setia kepada yang seorang dan tidak mengindahkan yang lain. Kamu tidak dapat mengabdi kepada Allah dan kepada Mamon.”(Matius 6:24).

Perhatikan, Yesus tidak mengatakan saudara tidak boleh melayani Tuhan dan uang. Dia mengatakan bahwa saudara tidak dapat”. Tidak mungkin. Tidak ada yang bisa melayani dua tuan. Jadi saudara harus memutuskan apa yang akan menjadi nomor satu dalam hidup, Tuhan atau uang.

Uang adalah hamba yang hebat, tetapi dapat menjadi tuan yang mengerikan. Ketika ia menjadi tuan saudara, saudara akan selalu ada di bawah tekanan, selalu kuatir.

Inspirasi: Bila saudara adalah penguasa uang saudara, maka uang adalah hamba saudara, ia melayani saudara. Ketika uang bekerja untuk saudara, bukan saudara bekerja untuk uang, maka saudara akan memiliki damai sejahtera. (RW)

Jika saudara diberkati dengan Renungan di atas, silahkan klik pilihan di bawah ini :

Atau tuliskan komentar saudara melalui kolom berikut :

Facebook Comments

Leave a Response