284
Banyak orang ingin doanya dijawab oleh Tuhan, tetapi tidak mengerti bagaimana caranya. Banyak orang tahu bahwa doa adalah nafas kehidupan orang kristen, tetapi pada kenyataannya, banyak orang kristen tidak atau kurang tekun berdoa. Banyak orang kristen tidak mengerti akan kehendak Tuhan, sehingga sulit untuk taat, dan sebagai akibatnya, doa-doa mereka juga tidak dijawab oleh Tuhan. Itulah sebagian cuplikan Firman Tuhan yang disampaikan oleh koordinator Pelayanan Perempuan & Doa, drg. Niken Wairata; yang disampaikan dalam acara Woman Gathering, yang dilaksanakan tgl 14 Agustus 2019, di kantor LPMI Jakarta.
Acara Woman Gathering, yang mengambil tema “The Power of Prayer” ini merupakan momentum kebersamaan Pelayanan Perempuan & Doa, yang secara reguler dilakukan di Jakarta juga di kota-kota perwakilan.
Kebersamaan seperti ini bertujuan untuk melibatkan banyak perempuan dari berbagai denominasi yang memiliki beban untuk bersama-sama membangun gerakan di lingkup pengaruh mereka, melalui doa juga kelompok-kelompok pemuridan The Significant Woman.
Acara dipandu dengan baik oleh ibu Tina Susanto, yang memimpin dengan puji-pujian dan membuat peserta yang hadir menikmati jalannya acara dari awal sampai akhir.
Selain Firman Tuhan, acara juga diisi dengan kesaksian dari ibu Etnawati Dewi, salah satu mitra, yang mengisahkan kehidupannya, juga kehidupan doanya.
Di penghujung acara, juga dilakukan penamatan 10 orang ibu yang telah mengikuti kelas LPKD (Latihan Pengembangan Kehidupan Doa), yang mereka ikuti dengan setia selama 3 bulan, seminggu sekali, pada setiap hari Rabu jam 10.00 – 13.00 siang WIB di kantor LPMI Jakarta.
Diharapkan para peserta juga dapat mengembangkan apa yang mereka peroleh di lingkup pengaruh mereka. Serta mendorong para peserta lainnya untuk terlibat dalam kelompok pemuridan The Significant Woman, yang akan dilaksanakan bulan September yang akan datang.
Mari kita doakan, agar Pelayanan Perempuan & Doa terus memberikan dampak yang signifikan bagi lebih banyak orang. Dan pada waktunya orang-orang yang telah dilatih dan dibina memberi dampak juga pada keluarga serta orang-orang di sekeliling mereka, dan siklus yang sama kembali berulang. (By RS) |
Jika saudara diberkati dengan Renungan di atas, silahkan klik pilihan di bawah ini :
Atau tuliskan komentar saudara melalui kolom berikut :
Facebook Comments
add a comment